Saturday, 15 February 2014

Ganbatte !!!

pernah dengar cerita ini?
ada seorang guru yang mengajarkan kepada murid2nya tentang sebuah "semangat"...
dua buah pisau, pisau pertama sangat tajam, sedangkan pisau kedua sangatlah tumpul.

guru tersebut bertanya kepada muridnya.
"pisau mana yang akan lebih cepat memotong kayu ini??"
"tentusaja pisau yang tajam", kata si murid

guru tersebut mengambil pisau yang tajam dan mencobaa memotong kayu yang sedang ia pegang. namun ketika akan memotong sang guru tidak segera memotong, guru itu sibuk dengan hal2 kecil disekitarnya. al hasil si guru tidak jadi memotong kayu yang sedang ia pegang.

kemudian si guru tadi mengambil pisaunya yang tumpul, si guru tidak peduli dengan apa yang terjadi disekitarnya dan terus berusaha memotong kayu tersebut. meskipun pisaunya tumpul si guru tetap berusaha. perlahan kayu tersebut mulai retak. dan akhirnya kayu tersebut berhasil dia potong.

maksudnya adalah, walau kita memiliki kemampuan dibawah rata2, "jangan menyerah", "terus mencoba", "bersemangatlah" apapun hasilnya "pasti bisa"